PT. Bank Mayapada Internasional, Tbk (MAYA) hari ini telah menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB). Dan hasilnya adalah menyetujui beberapa agenda, antara lain adalah aksi korporasi berupa Rights Issue.
Dalam Rapat telah disetujui rencana Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (PMHMETD) XIV dengan jumlah sebanyak-banyaknya 27 miliar saham biasa atas nama Seri B. Adapaun nilai nominal per saham sebesar Rp. 100, atau dengan total nilai nominal sebanyak-banyaknya sebesar Rp2,7 triliun.
"Menyetujui pemberian kuasa dan wewenang kepada Direksi Perseroan untuk melakukan tindakan-tindakan persiapan sehubungan dengan PMHMETD XIV kepada Para Pemegang Saham Perseroan tersebut, termasuk tidak terbatas pada penentuan syarat-syarat, rasio, harga pelaksanaan saham yang akan diterbitkan, Indikasi jadwal penawaran HMETD dan melakukan segala sesuatu terkait dengan PMHMETD XIV tersebut," kata Sekretaris Perusahaan MAYA, dalam keterangan tertulisnya, yang dikutip, Selasa (2/10).
Sebagai informasi, RUPSLB telah digelar pada hari Senin tanggal 02 Oktober 2023 jam 14.00 WIB, di Gedung Mayapada Tower 2, Lantai 9, Jl. Jend. Sudirman Kav.27, Jakarta 12920 (Rapat). (end)
Sumber: iqplus-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar