PT Perusahaan Gas Negara Tbk (PGAS) meraih pendapatan sebesar USD1,78 miliar hingga periode 30 Juni 2023 naik dari pendapatan USD1,74 miliar di periode yang sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Jumat menyebutkan, beban pokok pendapatan naik menjadi USD1,41 miliar dari Rp1,32 miliar dan laba bruto turun menjadi USD368,11 juta dibandingkan laba bruto USD420,91 juta tahun sebelumnya.
Laba operasi turun menjadi USD283,53 juta dari laba operasi USD339,74 juta. Laba sebelum pajak penghasilan turun menjadi USD275,17 juta dari laba sebelum pajak penghasilan USD369,51 juta.
Laba periode berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk turun menjadi US145,32 juta dari laba periode berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk USD238,56 juta.Laba per saham menjadi USD0,006 turun dari laba per saham USD0,010 tahun sebelumnya.
Total liabilitas mencapai USD3,57 miliar hingga periode 30 Juni 2023 turun dari total liabilitas uSD3,75 miliar hingga periode 31 Desember 2022. Sedangkan total aset mencapai USD6,93 miliar hingga periode 30 Juni 2023 turun dari total aset USD7,19 miliar hingga periode 31 Desember 2022. (end)
Sumber: iqplus-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar