Welly selaku Presiden Komisaris PT Suparma Tbk. (SPMA) telah mengurangi porsi kepemilikan sahamnya pada tanggal 19 September 2023.
Alberta Anggela Corporate Secretary SPMA Dalam keterangan tertulisnya Selasa (19/9) menyampaikan bahwa Welly telah menjual sebanyak 3.465.000 lembar saham SPMA di harga Rp420 per saham Rp1,45 miliar.
"Tujuan transaksi adalah untuk mengalihkan ke pemegang saham publik agar memenuhi ketentuan jumlah saham Free Float SPMA sesuai Poin V.1.1 pada Surat Keputusan Direksi PT BEI No. Kep-00101/BEI/12-2021 tentang Perubahan Peraturan Nomor I-A tentang Pencatatan Saham dan Efek Bersifat Ekuitas selain saham yang diterbitkan oleh Perusahaan tercatat,"tuturnya.
Pasca penjualan, maka kepemilikan saham Welly di SPMA secara tidak langsung berkurang menjadi 2,553 miliar lembar saham setara dengan 80,95 % dibandingkan sebelumnya sebanyak 2,556 miliar lembar saham setara dengan 81,06 %. (end)
Sumber: iqplus-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar