PT AKR Corporindo Tbk.(AKRA) telah melakukan Perjanjian Pengikatan Jual Beli Bersyarat atas lahan JIIPE pada tanggal 30 Agustus 2023.
Suresh Vembu Direktur dan Corporate Secretary AKRA dalam keterangan tertulisnya Kamis (31/8) menuturkan bahwa AKRA melalui Sichuan Hebang Biotechnology Co.,Ltd. (Hebang) sebagai salah satu calon tenant anak usahnya - PT.Berkah Kawasan Manyar Sejahtera (BKMS), telah mengumumkan Perjanjian pengikatan jual beli bersyarat atas lahan Java Integrated Industrial and Port Estate (JIIPE) yang ditandatangani pada tanggal 28 Agustus 2023.
Dalam perjanjian tersebut Hebang berencana menginvestasikan $800juta untuk pembangunan pabrik di atas lahan seluas 67 Ha yang ditujukan sebagai basis produksi bahan kimia di Kawasan Ekonomi Khusus JIIPE, Surabaya, Jawa Timur, Indonesia.
Pada saat yang sama, Hebang menandatangani Letter of Intent dengan AKRA untuk mendirikan perusahaan patungan di JIIPE. Di dalam persetujuan tersebut, Hebang (atau afiliasinya atau anak usahanya) akan memegang 90% saham, dan AKRA (atau afiliasinya/anak usahanya) akan memegang 10% saham sebagai entitas investasi, konstruksi, dan operasi untuk proyek tersebut di Indonesia.
Suresh menambahkan transaksi ini bukan merupakan transaksi material dan bukan merupakan transaksi afiliasi atau benturan kepentingan sesuai regulasi Bapepam. (end)
Sumber: iqplus-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar