PT Indosat Tbk (ISAT) menyiapkan dana untuk melunasi Pokok Obligasi Berkelanjutan I Indosat Tahap IV Tahun 2016 Seri D.
Dalam keterangan tertulisnya Reski Damayanti Chief Legal & Regulatory Officer dan Corporate Secretary ISAT Senin (7/8) menyampaikan bahwa Indosat telah menyiapkan dana sebesar Rp115 miliar untuk melunasi Pokok Obligasi tersebut.
Dalam penuturannya Reski menambahkan bahwa Obligasi ini akan jatuh tempo pada tanggal 2 September 2023 dan tidak berdampak terhadap kegiatan operasional, hukum, kondisi keuangan, atau kelangsungan usaha Indosat. (end)
Sumber: iqplus-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar