Binaartha Technical Research
13 Juni 2023
IHSG menguat 0.42% di level 6722.373 pada akhir perdagangan 12 Juni 2023. IHSG diperkirakan akan melanjutkan penguatan menuju resisten berikutnya di level 6767 karena ditutup di atas 6719 yang sebelumnya merupakan resisten terdekat menurut analisis Fibonacci retracement. Level support IHSG berada di 6600, 6542 dan 6509, sementara level resistennya di 6719, 6767 dan 6815. Berdasarkan indikator MACD menunjukkan sinyal golden cross.
Adapun sejumlah rekomendasi saham yang dapat menjadi pertimbangan investor, antara lain sebagai berikut.
ASII, Daily (6775) (ROE: 3.47%; PER: 31.47x; EPS: 215.28; PBV: 1.09x; Beta: 0.51): ASII ditutup melemah di level 6775 pada 12 Juni 2023. ASII bergerak di atas garis SMA-20 dan diperkirakan akan naik ke level 7150 sebagai target wave (v) dari [c]. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish. HOLD atau TRADING BUY pada rentang harga 6550-6650 dengan target harga terdekat di 7150.
INCO, Daily (6400) (ROE: 4.00%; PER: 42.86x; EPS: 149.33; PBV: 1.72x; Beta: 1.03): INCO ditutup menguat di level 6400 pada 12 Juni 2023. INCO membentuk wave c dari (ii) dan penembusan di bawah 6275 akan membuka jalan untuk melemah ke level 6100 sebagai target koreksi. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bearish. HOLD atau BUY ON WEAKNESS pada rentang harga 6100-6200 dengan target harga terdekat di 6700.
MDKA, Daily (3100) (ROE: 0.15%; PER: 1589.74x; EPS: 1.95; PBV: 2.43x; Beta: 0.71): MDKA ditutup tidak berubah di level 3100 pada 12 Juni 2023. MDKA menghadapi resisten Fibonacci 3200 dan dapat memulai terbentuknya pullback apabila peutupan harian di bawah garis SMA-20. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish. HOLD atau ACCUMULATIVE BUY pada rentang harga 2900-3000 dengan target harga terdekat di 3200.
SMGR, Daily (6050) (ROE: 1.18%; PER: 73.25x; EPS: 82.59; PBV: 0.86x; Beta: 0.82): SMGR ditutup menguat di level 6050 pada 12 Juni 2023. SMGR akan mengonfirmasi pembentukan wave iii naik apabila menembus ke atas 6175. Skenario ini tetap berjalan selama harga masih di atas 5800. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish. HOLD atau TRADING BUY pada rentang harga 5900-6000 dengan target harga terdekat di 6250.
TKIM, Daily (5975) (ROE: 0.41%; PER: 135.80x; EPS: 44.00; PBV: 0.55x; Beta: 1.62): TKIM ditutup melemah di level 5975 pada 12 Juni 2023. TKIM diperkirakan dapat mengisi gap dengan kenaikan menuju level 6600 selama chart harian bergerak di atas garis SMA-20. Berdasarkan indikator MACD menandakan momentum bullish. HOLD atau TRADING BUY pada rentang harga 5800-5900 dengan target harga terdekat di 6300.
Ivan Rosanova, CEWA
(Disclaimer on)-
Materi video tutorial belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar