Analisa Saham PGAS
Saham PGAS masih berkonsolidasi dengan bergerak sideways dalam jangka pendek di rentang terbatas membentuk pola rectangle pattern. Saat ini PGAS terlihat kembali bergerak melemah menuju area support 1505-1525 (kotak merah). Bertahan di atas support tersebut dan kembali bergerak menguat, maka ada peluang bagi saham PGAS untuk mengalami technical rebound dengan target kenaikan menuju area resistance 1615-1640 (kotak biru) lagi. Apabila nantinya penguatan PGAS mampu berlanjut dengan melewati 1640, maka PGAS berpeluang menuju target teoritis pola rectangle dikisaran 1750-1780, dengan minor target di 1685-1700.
Trading Plan : Spekulasi buy on weakness jika mencapai atau mendekati kotak merah dikisaran 1505-1525. Batasi resiko jika turun dan close di bawah 1500, karena akan mengakhiri konsolidasinya dan melanjutkan tren pelemahannya.
Disclaimer ON
Sumber: step-trader-
Informasi lengkap pasar saham ada di Website Saham Online.
Materi belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar