Fajar Surya Wisesa Tbk. (FASW) telah menggelar Rapat Umum Para Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada tanggal 1 Desember 2022.
Rapat Umum Pemegang Saham Telah memenuhi kuorum karena dihadiri oleh pemegang saham yang mewakili 2.470.733.140 saham atau 99,7112% dari seluruh saham dengan hak suara yang sah yang telah dikeluarkan oleh Perseroan, sesuai dengan Anggaran Dasar Perseroan dan Peraturan Perundangan yang berlaku.
Dalam keterangan tertulisnya Manajemen FASW Senin (5/12) menyampaikan RUPSLB Agenda I menyetujui dan menerima dengan baik pengunduran diri Sangchai Wiriyaumpaiwong, selaku Komisaris Perseroan, dengan suratnya tanggal 30 September 2022 dan menyetujui dan menerima dengan baik pengunduran diri Peerapol Mongkolsilp, selaku Direktur Utama Perseroan.
Selanjutnya menyetujui dan mengangkat Wichan Charoenkitsupat sebagai Komisaris Perseroan dan Thalengsak Ratchburi menggantikan Peerapol Mongkolsilp sebagai Direktur Utama serta mengangkat Ekachai Anujorn sebagai Direktur, untuk sisa masa jabatan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan yang sedang menjabat, sehingga susunan Dewan Komisaris dan Direksi Perseroan sebagai berikut :
Dewan Komisaris
Komisaris Utama : Wichan Jitpukdee
Komisaris : Wichan Charoenkitsupat
Komisaris : Kitti Tangjitrmaneesakda
Komisaris : Danaidej Ketsuwan
Komisaris : Vilia Sulistyo
Komisaris Independen : Lim Chong Thian
Komisaris Independen : Sudarmanto
Komisaris Independen : Tony Tjandra
Direksi
Direktur Utama : Thalengsak Ratchburi
Direktur : Ekachai Anujorn
Direktur : Ponthep Tuntavadcharom
Direktur : Yustinus Yusuf Kusumah
Direktur : Arif Razif
(end)
Sumber: iqplus-
Informasi lengkap pasar saham ada di Website Saham Online.
Materi belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar