MNCS Daily Scope Wave
11 November 2022
IHSG
IHSG ditutup terkoreksi 1,5% ke 6,966 pada perdagangan kemarin (10/11), koreksi dari IHSG pun sempat menembus area support di 6,962 sekaligus cluster MA20 dan MA200. Diperkirakan, posisi IHSG saat ini sedang membentuk bagian dari wave (y) dari wave [y] sehingga pada skenario bearishnya akan menuju ke 6,890 hingga 6,747. Namun demikian, tidak menutup kemungkinan IHSG sedang membentuk wave (ii) dari wave [iii] pada skenario alternatif berwarna merah sehingga koreksinya akan relatif terbatas ke 6,890-6,937 dan selanjutnya akan kembali menguat.
Support: 6,890, 6,943
Resistance: 7,100, 7,128
BBRI - Buy on Weakness
BBRI ditutup terkoreksi 2,6% ke 4,530 pada perdagangan kemarin (10/11) disertai dengan munculnya tingginya volume penjualan, namun masih tertahan oleh MA20. Kami memperkirakan, posisi BBRI saat ini sedang berada di wave (ii) dari wave [c], sehingga BBRI masih rawan terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 4,430-4,500
Target Price: 4,700, 4,850
Stoploss: below 4,360
BFIN - Buy on Weakness
BFIN ditutup terkoreksi 0,9% ke 1,105 pada perdagangan kemarin (10/11) disertai dengan peningkatan volume penjualan. Kami perkirakan, posisi BFIN sedang berada pada bagian dari wave [iii] dari wave C, sehingga pun terkoreksi akan relatif terbatas dan berpeluang menguat kembali.
Buy on Weakness: 1,070-1,100
Target Price: 1,165, 1,270
Stoploss: below 1,050
BIRD - Buy on Weakness
BIRD ditutup terkoreksi 2,9% ke 1,660 pada perdagangan kemarin (10/11). Kami perkirakan, posisi BIRD saat ini sedang membentuk wave (iv) dari wave [c] dari wave 3, sehingga BIRD masih rawan terkoreksi terlebih dahulu dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 1,535-1,635
Target Price: 1,720, 1,825
Stoploss: below 1,490
CPIN - Buy on Weakness
CPIN ditutup terkoreksi cukup agresif sebesar 4,6% ke 5,650, namun masih tertahan MA20. Kami perkirakan, posisi CPIN sedang berada pada bagian dari wave [x] dari wave Y, sehingga CPIN masih rawan koreksi dan dapat dimanfaatkan untuk BoW.
Buy on Weakness: 5,400-5,600
Target Price: 5,925, 6,225
Stoploss: below 5,250
Disclaimer On-
Informasi lengkap pasar saham ada di Website Saham Online.
Materi belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar