PT Perintis Triniti Properti Tbk. (TRIN) telah menandatangani perjanjian kredit dengan PT. Bank Ganesha Tbk (BGTG) pada tanggal 25 November 2022.
Dalam keterangan tertulisnya Ishak Chandra Direktur Utama TRIN (28/11) menyampaikan bahwa TRIN meraih fasilitas kredit sebesar Rp14 miliar dari BGTG dalam bentuk Kredit Investasi dan Fixed Loan dengan rincian kredit investasi sebesar Rp2 miliar dan kredit fixed Loan sebesar Rp12 miliar serta berjangka waktu 2 tahun terhitung mulai berlaku dan mengikat kedua belah pihak.
"Fasilitas kredit ini untuk modal kerja operasional Debitur, serta pembiayaan pra-operasional proyek,"tuturnya.
Fasilitas Kredit ini memiliki tingkat suku bunga sebesar 9,5 % per tahun dan bukan merupakan transaksi material dan bukan transaksi afiliasi sesuai regulasi dalam No. IX.E.2 dan IX.E.1 serta tidak mengandung unsur benturan kepentingan.
Ishak menambahkan Perolehan fasilitas kredit ini tidak berdampak negatif terhadap kegiatan operasional hukum, kondisi keuangan maupun kelangsungan usaha TRIN. (end)
Sumber: iqplus-
Informasi lengkap pasar saham ada di Website Saham Online.
Materi belajar trading dan investasi saham ada di Channel Youtube Saham Online.
Komentar
Posting Komentar