[Saham BUMI] PT Bumi Resources (BUMI) akan melaksanakan Penambahan modal tanpa hak memesan efek terlebih dahulu (PMTHMETD) atau private placemenrt dalam rangka perbaikan posisi keuangan dan pelaksanaan kewajiban konversi atas Obligasi Wajib Konversi (OWK).
"BUMI akan menerbitkan saham baru sebanyak 6,86 miliar saham Seri C dengan nilai nominal Rp50,00 dan harga pelaksanaan Rp80 per saham yang merupakan harga konversi OWK yang berlaku terhadap pelaksanaan hak konversi OWK tersebut atau seluruhnya berjumlah Rp548,90 miliar ,"tutur Manajemen BUMI, Jumat (18/3).
Lebih lanjut Manajemen BUMI memaparkan seluruh saham baru tersebut yang akan diterbitkan dalam PMTHMETD akan diambil bagian oleh pemegang OWK terkait dalam rangka pelaksanaan hak konversi OWK dengan tanggal pelaksanaan pada tanggal 25 Maret 2022 dan pemberitahuan hasil pelaksanaan pada tanggal 29 Maret 2022
Setelah pelaksanaan PMTHMETD maka jumlah modal saham ditempatkan dan modal disetor Perseroan akan meningkat dari 108,77 miliar saham menjadi sebanyak 115,6 miliar saham yang terbagi atas 20,77 miliar saham Seri A, 53,5 miliar saham Seri B dan 41,35 miliar saham Seri C. (end/ar)
sumber : IQPLUS
Lebih lengkapnya silahkan klik : Saham Online
Komentar
Posting Komentar