PT Bank Aladin Syariah Tbk (BANK) berencana menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 10 Februari 2022. Adapun Rapat tersebut sedianya akan digelar di Kantor Pusat PT Bank Aladin Syariah Tbk Gedung Millennium Centennial Center Lantai 9 Jalan Jenderal Sudirman Kav. 25, Jakarta, pada jam 10:00 WIB.
Namun demikian patut dicatat, Rapat tersebut diselenggarakan secara elektronik oleh Perseroan dengan menggunakan eASY.KSEI yang disediakan oleh PT Kustodian Sentral Efek Indonesia, yang berkedudukan di Jakarta Selatan.
Dalam keterbukaan informasinya, Corporate Secretary BANK, Mayang Ekaputri menuturkan, dalam Rapat akan dibahas beberapa agenda. Salah satu agenda yang diusung adalah persetujuan atas perubahan modal dasar, modal ditempatkan dan disetor Perseroan.
"Dasar dari usulan agenda rapat ini adalah Pasal 41 jo (juncto) Pasal 42 UU No.40 Tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas (UUPT) terkait penambahan modal yang harus melalui persetujuan RUPS,"ujarnya.
Selain itu, Mayang menambahkan, Perseroan juga akan meminta persetujuan atas Perubahan Susunan Pengurus Perseroan dalam RUPSLB tersebut. (end/as)
Komentar
Posting Komentar