Jesse Livermore sering dianggap sebagai trader legendaris dunia. Sering disebut "The Greatest Trader who ever lived" . Kisah hidupnya dipenuhi dengan kesuksesan dan juga keterpurukan. Di dalam artikel ini kita akan belajar tentang trading dari sang legendaris Jesse Livermore. Kisah hidup Jesse Livermore Jesse Livermore memulai karir tradingnya pada usia empat belas tahun. Dia lari dari rumah dengan restu ibunya, daripada dipaksa menjadi petani oleh ayahnya. Dia kemudian memulai karirnya dengan mencatat harga saham di broker Paine Webber di Boston. Boleh jadi dari pekerjaannya itu Jesse belajar tentang membaca pergerakan harga saham tanpa disadari. Di masa mudanya Jesse dikenal sebagai "Boy Plunger" karena ia tampak lebih muda dari usianya (kalau sekarang mungkin dibilang trader unyu-unyu). Ia mulai trading pertamanya di broker berjenis Bucket Shop . Bagi yang kurang tahu Bucket Shop ini penjelasannya. Broker Bucket Shop membiarkan pedagang bertaruh pada harga sa
Website Saham Online Indonesia