Dalam rangka memberikan kenyamanan bagi pengguna jalan serta upaya Jasa Marga untuk tetap memenuhi Standar Pelayanan Minimal (SPM), Jasamarga Transjawa Tollroad Regional Division (JTT) selaku pengelola jalan tol ruas Jakarta-Cikampek bersama dengan PT Jasamarga Tollroad Maintenance (JMTM) selaku service provider pemeliharaan jalan kembali lanjutkan pekerjaan rekonstruksi rigid pavement Jalan Tol Ruas Jakarta-Cikampek. Terdapat 2 lokasi pekerjaan rekonstruksi kali ini, yaitu pada: 1. KM 24+371 s.d KM 24+481 lajur 2 arah Cikampek dengan total panjang penanganan 110 meter; 2. KM 24+603 s.d KM 24+613 lajur 2 arah Cikampek dengan total panjang penanganan 10 meter. Pekerjaan rekonstruksi ini akan dimulai pada Minggu (14/03) pukul 19.00 WIB s.d Jum'at (19/03) pukul 14.00 WIB. Pihak Jasa Marga telah menyiapkan mitigasi risiko untuk mengantisipasi kepadatan yang berpotensi terjadi akibat pekerjaan tersebut. Mitigasi risiko tersebut berupa pengalihan arus lalu lintas yang terdampak sebelum a
Website Saham Online Indonesia