PT Bank BTPN Syariah Tbk mengaku tak khawatir dan menyambut baik kehadiran Holding BUMN Ultra Mikro yang akan bersaing dalam menggarap pembiayaan di segmen ultra mikro yang menjadi fokus bisnis perseroan.
"Kalau cuma hanya ada satu pemain di satu segmen itu juga gak bagus kan, artinya monopoli atau tidak jadi kemajuan lebih baik lah. Dengan adanya persaingan pasti kan ada namanya usaha untuk memberikan jasa yang terbaik," kata Direktur BTPN Syariah Fachmy Ahmad dalam diskusi dengan awak media di Jakarta, Jumat.
Menurut Fachmy, dengan kehadiran Holding BUMN Ultra Mikro, nantinya nasabah menjadi memiliki lebih banyak opsi untuk mendapatkan pembiayaan dan institusi keuangan juga akan saling berlomba memberikan pelayanan yang terbaik bagi nasabah.
"Persaingan di awal pasti agak ketat, tapi lama kelamaan nasabah yang akan menemukan siapa yang paling cocok sama mereka. Jadi biarlah nasabah yang memilih, ini bagus buat nasabah. Mereka jadi punya opsi yang lain dan juga baik buat mereka mencari yang terbaik," ujar Fachmy.
Untuk menghadapi persaingan ke depan, lanjut Fachmy, perseroan akan seoptimal mungkin memberikan layanan keuangan yang komplit bagi nasabah. Ia menilai, jasa yang paling baik adalah jasa yang lengkap, tidak hanya dari sisi pembiayaan tapi juga memberikan pendampingan bagi nasabah perseroan yang mayoritas merupakan masyarakat pra sejahtera melalui 10.500 Community Officer (CO) yang tersebar di seluruh Indonesia .
"Jadi kalau buat kita, apa yang kita lakukan dengan digitalisasi kita, dengan servis kita, itu semua hal-hal yang uda dalam pipeline kita dan kita sudah perkirakan kompetisi gak akan mungkin gak datang. Masak ada gula semutnya cuma ada satu, pasti semutnya banyak," kata Fachmy.(end)
Sumber: IQPLUS
Komentar
Posting Komentar