MNC Daily Scope Wave
9 Juli 2021
IHSG ditutup terkoreksi tipis, sebesar 0,1% ke level 6,039 pada perdagangan kemarin (8/7). Kami perkirakan, posisi IHSG sedang berada di awal dari wave [iii] dari wave C, hal ini akan berlangsung bila IHSG tidak turun ke bawah level support terdekatnya di 5,985. Adapun target penguatan terdekat berada di area resistance 6,134 hingga 6,200 terlebih dahulu. Worst case skenario, bila IHSG menembus 5,884 atau bahkan terburuknya 5,742, maka IHSG rawan terkoreksi ke area 5,500.
Support: 5,985, 5,913
Resistance: 6,134, 6,230
AGII - Buy on Weakness (1,525)
Kemarin (8/7), AGII ditutup terkoreksi 1,3% ke level 1,525. Kami memperkirakan, posisi AGII saat ini sedang berada di wave 4. Hal ini berarti, koreksi AGII akan relatif terbatas dan berpeluang untuk menguat kembali membentuk wave 5.
Buy on Weakness: 1,440-1,500
Target Price: 1,725, 1,850
Stoploss: below 1,320
INCO - Buy on Weakness (4,980)
INCO ditutup menguat 0,6% ke level 4,980 pada perdagangan kemarin (8/7), pergerakan INCO diikuti dengan volume beli yang cukup besar. Saat ini, posisi INCO diperkirakan sedang berada pada bagian dari wave C dari wave (B). Hal ini berarti INCO masih berpeluang melanjutkan penguatannya.
Buy on Weakness: 4,870-4,970
Target Price: 5,275, 5,600
Stoploss: below 4,480
BRMS - Spec Buy (108)
BRMS ditutup menguat 0,9% ke level 108 pada perdagangan kemarin (8/7), diikuti dengan munculnya tekanan beli. Kami perkirakan, selama BRMS masih mampu berada di atas 102, maka posisi BRMS saat ini sedang berada di akhir wave 2 dari wave (C).
Spec Buy: 104-108
Target Price: 132, 150
Stoploss: below 102
INTP - Spec Buy (10,375)
Kemarin (8/7), INTP ditutup menguat 0,5% ke level 10,375 dan disertai munculnya tekanan beli. Kami perkirakan, selama tidak terkoreksi ke bawah 10,175, maka posisi INTP saat ini sedang berada di awal wave [C].
Spec Buy: 10,175-10,375
Target Price: 11,500, 12,300
Stoploss: below 10,175
Disclaimer On
Komentar
Posting Komentar