PT BFI Finance Tbk (BFIN) menawarkan Obligasi Berkelanjutan V Tahap I Tahun 2021 dengan jumlah pokok Rp600 miliar yang merupakan bagian dari Penawaran Umum Obligasi Berkelanjutan dengan total Rp 6 triliun.
Menurut informasi perseroan seperti dikutip Selasa, obligasi ini terdiri dari dua seri yakni seri A dengan jumlah pokok Rp200 miliar dan bunga 6,00%per tahun sedangkan seri B berjumlah pokok Rp400 miliar berjangka waktu 3 tahun dan berbunga 7,75% per tahun.
Masa penawaran umum pada 25 Mei 2021 dan pencatatan di BEI pada 31 Mei 2021.
Fitch memberikan peringkat A+ untuk obligasi ini. Penjamin pelaksana emisi adalah BRI Danareksa Sekuritas, DBS Vickers Sekuritas, Mandiri Sekuritas dan Trimegah Sekuritas Indonesia dan wali amanat Bank BTN.
Dana hasil emisi obligasi akan digunakan perseroan untuk modal kerja berupa pembiayaan perusahaan.(end)
Sumber: IQPLUS
Komentar
Posting Komentar