IQPlus, (11/08) - PT Indo Tambangraya Megah Tbk (ITMG) mencatat pendapatan bersih US$652,63 juta hingga periode 30 Juni 2020 turun dari pendapatan bersih US$892,70 juta di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan seperti dikutip Selasa menyebutkan, beban pokok pendapatan turun menjadi US$558,64 juta dari beban pokok pendapatan US$730,30 juta tahun sebelumnya dan laba kotor turun menjadi US$83,99 juta dari laba kotor US$162,40 juta tahun sebelumnya.
Laba sebelum pajak penghasilan tercatat US$61,29 juta turun dari laba sebelum pajak US$101,92 juta tahun sebelumnya. Laba periode berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk turun menjadi US$29,88 juta dari laba US$70,82 juta tahun sebelumnya.
Jumlah aset perseroan mencapai US$1,23 miliar hingga periode 30 Juni 2020 naik dari jumlah aset US$1,21 miliar hingga periode 31 Desember 2019. (end)
Komentar
Posting Komentar