IQPlus, (18/08) - PT Bank Permata Tbk (BNLI) meraih laba bersih sebesar Rp225,87 miliar hingga periode 30 Juni 2020 meningkat dibandingkan laba bersih Rp148,76 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan seperti dikutip Selasa menyebutkan, pendapatan setelah distribusi bagi hasil tercatat Rp435,26 miliar naik dari Rp381,48 milar tahun sebelumnya dan beban operasional lainnya tercatat Rp210,28 miliar turun dari Rp233,36 miliar.
Laba operasional diraih sebesar Rp224,98 miliar naik dari laba operasional Rp148,12 miliar tahun sebelumnya dan laba sebelum pajak diraih Rp225,87 miliar naik dari laba sebelum pajak Rp148,76 miliar tahun sebelumnya.
Total aset perseroan mencapai Rp158,02 triliun hingga periode 30 Juni 2020 turun dari total aset Rp161,51 triliun yang tercatat hingga periode 31 Desember 2019. (end)
Komentar
Posting Komentar