IQPlus, (15/07) - PT Surya Esa Perkasa Tbk (ESSA) meraih pendapatan US$95,78 juta hingga periode 30 Juni 2020 turun dari pendapatan US$116,88 juta di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Rabu menyebutkan beban pokok turun menjadi US$87,63 juta dari US$91,93 juta dan laba kotor turun menjadi US$8,15 juta dari laba kotor US$24,95 juta tahun sebelumnya.
Rugi sebelum pajak naik menjadi US$17,94 juta dari rugi sebelum pajak US$3,64 juta tahun sebelumnya. Rugi bersih periode berjalan yang dapat diatribusikan ke pemilik entitas induk diderita US$6,77 juta usai meraih laba US$4,23 juta tahun sebelumnya.
Jumlah aset perseroan mencapai US$856,65 juta hingga periode 30 Juni 2020 turun dari jumlah aset US$895,31 juta hingga periode 31 Desember 2019. (end)
Komentar
Posting Komentar