Selamat pagi! Berikut adalah rekomendasi Daily Technical untuk hari ini, Jumat 3 Juli 2020.
IHSG ditutup menguat sebesar 52,39 poin (+1.06%) menuju level 4.966,77 pada perdagangan hari Kamis 2 Juli 2020 kemarin. 218 saham menguat, 193 saham menurun, dan 150 saham ditutup tidak mengalami perubahan. Optimisme pasar kembali dibangkitkan dengan kabar terbaru mengenai vaksin COVID-19 dan perpanjangan PSBB dipandang positif dengan tujuan mencegah penularan dan akhirnya IHSG pun mengalami kenaikan. Namun karena masih bergerak dalam pola rising wedge, IHSG masih belum memberikan kejelasan akan arah ke depannya. Candlestick membentuk bullish engulfing, memberikan indikasi penguatan.
Hari ini IHSG berpotensi bergerak mixed cenderung menguat dalam range 4.884 s/d 5.026.
[ASII]
Technical Pattern: Membentuk pola symmetrical triangle yang merupakan pola bullish. Candlestick membentuk pola spinning. Mengindikasikan konsolidasi dengan kencenderungan menguat.
Rekomendasi: Buy on breakout 4900, TP 5000 s/d 5200, stop loss <4750.
Support: 4750.
Resistance: 5000.
[CTRA]
Technical Pattern: Membentuk pola faaling wedge yang merupakan pola buliish. Candlestick membentuk pola engulfing dengan volume meningkat mengindikasikan penguatan.
Rekomendasi: Buy 635 s/d 645, TP 700 s/d 725, stop loss <600.
Support: 600.
Resistance: 650.
[ELSA]
Technical Pattern: Mengkonfirmasi pola ascending triangle yang merupakan pola bullish. Level harga 226 yang pada awalnya adalah resistance kini menjadi support baru.
Rekomendasi: Buy 226 s/d 230, TP 244 s/d 256, stop loss <216.
Support: 226.
Resistance: 244.
[KLBF]
Sideways Trend: Bergerak dalam tren sideways dalam range 1350 s/d 1500. Kini potensi breakout lebih besar disertai akumulasi investor asing.
Rekomendasi: Hold, new target: 1640.
Support: 1350.
Resistance: 1500.
Semoga bermanfaat, happy trading!
Best Regards,
Panin Sekuritas
Komentar
Posting Komentar