IQPlus, (15/05) - PT Blue Bird Tbk (BIRD) alami penurunan laba periode berjalan yang diatribusikan ke pemilik entitas induk hingga periode 31 Maret 2020 menjadi Rp13,74 miliar dibandingkan laba Rp88,76 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Jumat menyebutkan, pendapatan neto turun menjadi Rp885,18 miliar dibandingkan pendapatan neto Rp976,75 miliar dan laba bruto tercatat menjadi Rp206,26 miliar turun dari laba bruto Rp271,93 miliar tahun sebelumnya.
Kenaikan beban usaha menjadi Rp184,79 miliar dari Rp163,45 miliar membuat laba usaha turun menjadi Rp21,47 miliar dibandingkan laba usaha Rp108,47 miliar tahun sebelumnya. Dideritanya beban lain-lain neto Rp3,43 miliar dari pendapatan lain-lain tahun sebelumnya Rp9,54 miliar membuat laba sebelum pajak makin turun menjadi Rp18,04 miliar dari laba sebelum pajak tahun sebelumnya Rp118,02 miliar.
Total aset perseroan hingga 31 Maret 2020 mencapai Rp7,70 triliun naik dari total aset Rp7,42 triliun hingga periode 31 Desember 2019. (end)
Komentar
Posting Komentar