IQPlus, (08/04) - Presiden Donald Trump pada hari Selasa waktu AS mengancam akan memotong dana AS untuk Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan menuduhnya bias terhadap China selama pandemi coronavirus.
Trump mengatakan kepada wartawan bahwa ia "memegang kendali yang sangat kuat" pada pendanaan untuk WHO, badan PBB yang sumber pendanaan terbesarnya adalah Amerika Serikat.
"Kita akan menahan pengeluaran uang untuk WHO," ujar Trump yang sebelumnya juga pernah mengkritik lembaga PBB dan pendanaan multilateral lainnya.
Namun dirinya tidak memberikan rincian berapa besar dana yang akan dikurangi untuk WHO dimana beberapa saat kemudian merubah perkataannya yang mengatakan dirinya tidak mengatakan akan melakukann. "Kami akan mempertimbangkan untuk mengakhiri pendanaan," ujar Trump.
Menurut Mr Trump, WHO "tampaknya sangat bias terhadap China. Itu tidak benar."
Trump bertanya mengapa WHO memberikan "rekomendasi yang salah," tampaknya merujuk pada saran badan PBB tersebut agar tidak membatasi perjalanan internasional untuk menghentikan virus yang pertama kali menyebar dari China.(end)
Komentar
Posting Komentar