IQPlus, (13/11) - PT Bank Tabungan Pensiunan Nasional (BTPN) Syariah memberikan bantuan senilai Rp135 juta untuk pengembangan sumber daya manusia TK-SD Aisyiyah 2 Mataram, Nusa Tenggara Barat, yang terdampak gempa bumi pada 2018.
"Sebelumnya kami sudah memberikan bantuan perbaikan gedung sekolah. Manajemen menambah bantuan lagi, tetapi difokuskan untuk pengembangan tenaga pendidik," kata Direktur Bisnis BTPN Syariah, Taras Wibawa Siregar, di Mataram, Selasa.
Bantuan dana untuk pengembangan sumber daya manusia tersebut diberikan secara bertahap sesuai kebutuhan dalam rentang waktu satu tahun.
Selain untuk biaya gaji guru, bantuan dana juga dialokasikan untuk biaya pelatihan dan bimbingan guru dan kepala sekolah.
Pihaknya juga ingin ada pengembangan inovasi proses pendidikan yang bisa didapatkan tenaga pendidik sekolah tersebut. Baik untuk pelaksanaan pembelajaran di sekolah dan juga penerapannya.
"Kegiatan belajar mengajar di TK-SD Aisyiyah 2 Mataram harus bisa berkembang dan kami sangat peduli akan hal itu," ucapnya pula.
Selain memberikan bantuan pendidikan, BTPN Syariah juga memberikan bantuan dan apresiasi kepada para nasabahnya.
Hal itu dilakukan dalam rangka milad BTPN Syariah yang memasuki usia lima tahun.
Apresiasi yang diberikan berupa pemberangkatan sebanyak 295 orang nasabah menunaikan umrah, dan program tepat peduli yang menyasar seribu area bantuan sosial, serta program lainnya.
"Penentuan sekolah dan nasabah yang mendapatkan bantuan dilakukan oleh tim survei lapangan," kata Taras.(end/ant)
Komentar
Posting Komentar