Saham BBNI
Pergerakan harga saham BBNI berada dalam fase bullish uptrend, dengan kecenderungan harga bakal menguat secara harian maupun mingguan. Apalagi level resistance Rp 7.600 per saham sudah berhasil ditembus. Indikator MACD di atas 0 mengindikasikan sinyal uptrend, dengan RSI yang masih mengarah ke atas dan mempunyai ruang untuk kembali menguat. Indikator stochastic sudah golden cross dan menunjukkan tren bullish.
Rekomendasi: Buy
Support: Rp 7.500
Resistance: Rp 7.900
Chris Apriliony, Jasa Utama Capital Sekuritas
Baca juga: Mengenal Indikator MACD
Saham BBRI
BBRI berpeluang kembali melanjutkan uptrendnya dengan membentuk pola bullish inverted head and shoulders. Pola yang menandakan bahwa jika BBRI mampu menguat di atas level 4330, BBRI berpeluang melanjutkan penguatannya menuju target pertama di 4550. Jika target pertama terlewati, BBRI berpeluang terus menguat menuju 4750. Indikator teknikal yang baru kembali golden cross mendukung potensi kenaikan BBRI.
Rekomendasi:
Buy kalau naik di atas 4330 dan mampu bertahan di atas 4330. Target kenaikan pertama di 4550 dan target kedua di 4750.
http://www.doktermarket.com/2019/11/bbri-berpeluang-kembali-ke-jalur-uptrend.html
Baca juga: Memahami Pola Head and Shoulders
Komentar
Posting Komentar