Analisis Saham HMSP
Analisis Teknikal
Saham HMSP pada tanggal 15 Oktober 2019 ditutup menguat pada harga 2330, naik 2,64%. Hal ini disertai dengan kenaikan volume, yaitu 145% dari hari sebelumnya. Proses akumulasi saham ini terlihat baik.
Berdasarkan indikator Stochastics Slow saham ini berada pada area pertengahan ke atas, dan hari ini berpotensi berada pada area overbought. Sedangkan indikator Moving Average Convergence Divergence (MACD) terlihat berada di bawah garis 0 dengan kecenderungan naik.
Informasi Terbaru Perusahaan
26 September 2019 - Rencana merger perusahaan induk PT HM Sampoerna Tbk (HMSP), Philip Morris International Inc dengan Altria Group Inc, dikabarkan kandas setelah Altria menyatakan mundur mengenai pembicaraan merger tersebut. Digadang-gadang, merger kedua perusahaan ini akan menghasilkan nilai kapitalisasi pasar senilai US$ 187 miliar, setara Rp 2.618 triliun dengan asumsi kurs Rp 14.000.
Altria Group yang juga pemegang sham Juul Labs sebesar 35%, mundur dari rencana merger dengan Philip Morris salah satunya karena adanya pengawasan ketat di pasar yang mengatur penggunaan rokok elektronik bagi kalangan remaja di pasar AS. Terlebih lagi, AS menerapkan larangan bagi sejumlah produk milik Atria. (dk)
Sumber Informasi:
Rekomendasi
HOLD
Support : 2130 - 2110
Resisten : 2330 - 2370 - 2820 (Peluang menutup GAP)
by Abduh
Disclaimer ON
Komentar
Posting Komentar