Analisa Saham ASRI, UNVR, MEDC dan BRPT
(Baca juga: Pengertian Breakout pada Trading Saham)
12 Juli 2019
Pada perdagangan kemarin (11/7), IHSG ditutup menguat tipis sebesar 0,1% ke level 6,417. Kami memperkirakan bahwa pergerakan IHSG sudah berada pada akhir dari wave v, sehingga potensi penguatan IHSG sudah cenderung terbatas dan rawan untuk terkoreksi. Adapun target koreksi dari IHSG berada pada area 6,200.
Support: 6,370, 6,200
Resistance: 6,450, 6,510
ASRI - Buy on Weakness (354)
Kemarin (11/7), ASRI menguat cukup agresif dan ditutup pada level 354. Posisi ASRI saat ini diperkirakan berada pada akhir wave i dari wave (iii). Hal ini membuat ASRI rawan untuk terkoreksi untuk membentuk wave ii ke area 342-348. Setelah wave ii terkonfirmasi terbentuk, maka ASRI akan menguat kembali.
Buy on Weakness: 342-348
Target Price: 364, 376
Stoploss: below 332
UNVR - Buy on Weakness (44,800)
Pergerakan UNVR yang cenderung sideways kami perkirakan merupakan dari wave [ii] dari wave 3. Sehingga UNVR berpotensi terkoreksi terlebih dahulu dalam jangka pendek, sebelum akhirnya akan menguat kembali membentuk wave [iii].
Buy on Weakness: 43,200-43,800
Target Price: 46,125, 47,800
Stoploss: below 41,525
MEDC - Buy on Weakness (845)
Kami perkirakan saat ini posisi MEDC sedang berada pada awal wave (iii) dari wave [c]. MEDC masih berpotensi menguat dalam jangka pendek.
Buy on Weakness: 820-840
Target Price: 925, 1,000
Stoploss: below 750
BRPT - Sell on Strength (3,400)
Penguatan yang terjadi pada BRPT diperkirakan merupakan bagian dari wave [b], dimana BRPT masih rawan untuk terkoreksi. Adapun level koreksi terdekat berada pada level 3,220.
Sell on Strength: 3,400-3,500
Disclaimer On
Komentar
Posting Komentar