Analisa Saham ANTM dan BKSL
(Baca juga: Indikator EMA)
Saham ANTM bergerak naik memberntuk higher high setelah melewati level 865. Indikator teknikal MACD telah golden cross dan mulai bergerak naik lagi, mengindikasikan bahwa saham ini berpeluang melanjutkan reboundnya dan bergerak naik. Target kenaikan terdekat di 930, dengan target selanjutnya di 1005. Apabila nantinya ANTM dapat mempertahankan momentum penguatannya, maka saham ini berpeluang menuju target di 1090, dengan minor target di area gap 1025-1040.
Rekomendasi: Hold bagi yang telah beli ketika harga break out 800. Let your profit run. Naikan trailing stop di 835.
StepTrader
BKSL
Saham BKSL kembali bergerak menguat dan berpeluang menuju ke resistance kuat di level 147, dengan minor target di 136. Indikator teknikal Stochastic bergerak naik, sedangkan MACD berpotensi golden cross lagi. Dari kondisi ini menunjukan bahwa saham ini cenderung bergerak positif. Apabila nantinya BKSL mampu menerobos dan melewati resistance kuat 147, maka saham ini akan mengakhiri konsolidasi jangka menengahnya dan memasuki bullish trend.
Rekomendasi: Hold bagi member kami yang telah beli sejakt direkomendasikan di harga 119. Trailing stop di 123.
Steptrader
Komentar
Posting Komentar