IQPlus, (02/05) - PT PP (Persero) Tbk menilai rencana pemerintah ingin memindahkan ibu kota dari Jakarta ke luar Pulau Jawa merupakan peluang bisnis tersendiri khususnya dalam pembangunan sektor infrastruktur.
"Pada hakekatnya kalau memang perpindahan ibu kota merupakan program pemerintah maka itu merupakan peluang bagi perusahaan walaupun memang proses pembangunan tidak akan cepat," kata Direktur Utama PT PP (Persero) Lukman Hidayat kepada pers di Jakarta, Selasa.
Hal itu disampaikan usai Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Tahun Buku 2018.
Dia mengatakan, banyak aspek yang bisa menjadi peluang bagi perusahaan konstruksi tersebut apabila pemerintah jadi memutuskan perpindahan ibu kota, karena akan banyak pembangunan infrastruktur yang bakal dikerjakan.
"Sekali lagi itu peluang bagi kita namun tetap harus menunggu mekanisme selanjutnya, apakah kepindahan tersebut berupa Peraturan Presiden atau undang-undang," katanya.(end)
Komentar
Posting Komentar