WH Project Outlook 8 Maret 2019
IHSG ditutup menguat sebesar 16,67 poin (+0.26%) menuju level 6457.95 pada perdagangan hari Rabu 6 Maret 2019.
MASIH PERLU BERSABAR SAMPAI PEMILU
Mengalami technical rebound, namun masih belum sanggup mengembalikan keadaan IHSG yang sudah patah trend.
GGRM masih menjadi saham andalan untuk mengangkat IHSG, secara keseluruhan sektor CONSUMER mengalami penguatan dan terlihat digunakan untuk penahan indeks. Sektor lainnya dari konstruksi dan infrastruktur.
IHSG berpotensi menguji support MA60 (garis berwarna biru pada gambar chart). Saat ini terlihat jauh, namun seiring berjalannya hari akan semakin meninggi dan diperkirakan MA60 akan menjadi support IHSG pada 6380.
Sentimen eksternal masih dari damai dagang, namun pergerakan bursa Asia dan DJIA sendiri masih memegang peran terhadap IHSG jika terjadi penurunan.
Lalu, bagaimana dengan IHSG hari ini?
Secara teknikal, proyeksi kami terhadap IHSG masih sama, yakni sideways selama 1 bulan sampai pemilu. A little bit of turbulence.
IHSG VIEW
IHSG berpotensi mixed dalam range 6400 s/d 6480.
REKOMENDASI SAHAM
Saham-saham yang dapat diperhatikan untuk trading hari ini: GGRM, WEGE, KRAS, BBRI.
Artkel di atas ditulis oleh William Hartanto.
Komentar
Posting Komentar