IQPlus, (26/02) - PT Kapuas Prima Coal Tbk (ZINC) akan melakukan pemecahan nominal saham (stock split) dengan rasio 1:5 atau dari harga nominal Rp100 menjadi Rp20 per lembar saham.
Menurut keterangan perseroan yang diperoleh Selasa disebutkan, perseroan akan menggelar Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) pada 28 Februari 2018 guna meminta persetujuan pemegang saham.
Menurut perseroan tujuan dari dilakukannya stock split ini untuk menurunkan risiko investasi (terkait dengan likuiditas saham dan diversifikasi investasi) dan harga saham tidak terlalu tinggi diharapkan juga dengan stock split ini akan meningkatkan likuiditas saham perseroan. (end)
Komentar
Posting Komentar