IQPlus, (02/01) - PT Krakatau Steel Tbk menyalurkan bantuan BUMN senlai Rp3 miliar bagi korban bencana tsunami melalui Posko di Cinangka, Labuan dan Sumur Kabupaten Pandeglang, Banten.
Direktur Utama PT Krakatyau Steel (Persero) Tbk Silmy Karim dalam siaran pers yang diterima di Jakarta, Senin, mengatakan tim cepat tanggap bencana sudah berada di lokasi beberapa saat setelah terjadi bencana. "Kami adalah BUMN yang terdekat dengan lokasi sudah sepatutnya kami menjadi BUMN yang pertama bergerak untuk meringankan saudara kami di Banten," kata Silmy.
Hingga hampir seminggu membuka Posko di Cinangka, Labuan, dan Sumur, Krakatau Steel sebagai koordinator bantuan untuk BUMN di wilayah Banten sudah mengumpulkan bantuan dari sejumalh BUMN senilai kurang lebih Rp3 Miliar. Dipilihynya tiga lokasi ini untuk memudahkan pendistribusian area yang terbagi menjadi tiga wilayah terdampak.
Dalam menyelenggarakan pendistribusian bantuan, tim yang juga didukung oleh Serikat Karyawan Krakatau Steel dan anak-anak perusahaan serta afiliasinya ini bekerja penuh selama 24 jam. Gerak cepat ini diapresiasi oleh Menteri BUMN Rini M Soemarno. Hal ini terungkap saat melakukan kunjungan ke Kecamatan Sumur, Kabupaen Pandeglang, pada Sabtu (29/12). Hadir mendampingi Rini dalam kunjungan kerja tersebut Sekretaris Kementerian BUMN Imam Apriyanto Putro, Deputi Jasa Keuangan, Survei dan Konsultan Kementerian BUMN Gatot Trihargo, Deputi Bidang Pertambangan, Industri Strategis dan Media Kementerian BUMN Fajar Harry Sampurno, Direktur Utama Krakatau Steel Silmy Karim, Direktur SDM PT KS Rahmad Hidayat, Direktur Pemasaran PT KS Purwono Widodo, Persatuan Istri Karyawan Krakatau Steel (Periska) serta direksi dari sejumlah BUMN.(end)
Komentar
Posting Komentar