IQPlus, (01/11) - PT Intiland Development Tbk (DILD) alami penurunan laba tahun berjalan yang dapat didistribusikan ke pemilik entitas induk menjadi Rp122,92 miliar hingga 30 September 2018 dari laba Rp232,85 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Kamis menyebutkan, pendapatan usaha meningkat menjadi Rp2,41 triliun dari Rp1,72 triliun dan beban pokok pendapatan naik menjadi Rp1,70 triliun dari Rp1,02 triliun membuat laba kotor naik menjadi Rp718,52 miliar dibandingkan laba kotor Rp706,17 miliar tahun sbeelumnya.
Kenaikan beban usaha menjadi Rp516,42 miliar dari Rp451,62 miliar membuat laba usaha turun menjadi Rp202,09 miliar dari laba usaha Rp254,54 miliar tahun sebelumnya. Beban lain-lain bersih naik menjadi Rp171,24 miliar dari beban lain-lain bersih Rp113,59 miliar tahun sebelumnya dan laba sebelum pajak tercatat turun menjadi Rp32,68 miliar dari laba sebelum pajak tahun sebelumnya yang Rp142,70 miliar.
Total aset perseroan mencapai Rp13,86 triliun hingga 30 September 2018 naik dari total aset Rp13,09 triliun hingga 31 Desember 2017. (end)
Komentar
Posting Komentar