Saham-saham pilihan saya adalah ERAA, INKP, PTBA, CARS, INDS, ANTM, CLEO, INDY, KREN, MBAP dan ESSA
Dari seluruh saham-saham pilihan saya, melihat hasil hari ini, kedepannya saya akan mengeluarkan INDS, ANTM, MBAP dan ESSA. Hal ini karena saham-saham tersebut sudah masuk dalam tahap sideways lagi. Saya akan menginformasikan kembali ketika ada momentum yang cukup bagus di kemudian hari.
Saat ini belum ada penambahan baru lagi pada list saham-saham pilihan saya.
Action yang bisa dilakukan terhadap saham-saham pilihan tersebut adalah:
ERAA --> Waiting for Breakout. Walaupun harga reject daripada level supportnya akan tetapi nampaknya masih akan bergerak menguat. Tunggu harga bergerak breakout menguat level resistance.
INKP --> Hold bagi swing trading dan Buang sebagian untuk short term trader. Khusus untuk short term trader, nampaknya di saham ini, ada beberapa aksi jual yang cukup tinggi dari pelaku pasar sehingga menyebabkan harga agak tertekan pada menjalang penutupan sesi 2.
PTBA --> Waiting for Breakout.
Hari ini ternyata sesuai dengan perkiraan saya kemarin, harga bergerak terbatas dan harga reject level 4280. Walaupun begitu, harga masih bergerak terbatas diatas level support.
CARS --> Hold. Harga masih bergerak terbatas. Jaga dengan EMA5, jika besok harga close dibawah EMA5, maka bisa take profit.
INDS --> Harga ternyata masih bergerak sideways sampai dengan hari ini dan tidak pernah close diatas level 2150. Saya akan mencabut/take out saham ini dari list saham pilihan saya.
ANTM --> Harga ternyata bergerak melemah kembali dan mengkonfirmasikan bahwa harga masih bergerak terbatas atau sideways. Bagi short term trader bisa jual sementara saham ini karena saham ini berpeluang sideways kembali. Saya akan mencabut/take out saham ini dari list saham pilihan saya.
CLEO --> Hold danJaga posisi harga dengan menggunakan EMA5.
Harga masih bergerak terbatas/sideways diatas support dan EMA5.
INDY --> Hold. Harga Hari ini bergerak melemah dan diperkirakan pergerakkan ini untuk menguji level support.
KREN --> Waiting. Menunggu Breakout level 740 untuk bisa diikuti. Saat ini harga masih berkutat di area konsolidasi.
MBAP --> Harga ternyata bergerak melemah kembali dan masuk kembali ke area sidewaysnya. Bagi short term trader direkomendasikan untuk jual sementara terlebih dahulu karena ada kecenderungan harga masih akan bergerak sideways cenderung turun. Saya akan mencabut/take out saham ini dari list saham pilihan saya.
ESSA --> Harga ternyata bergerak melemah dan mengkonfirmasikan bahwa harga gagal breakout dan harga masuk ke dalam level sideways kembali. Saya akan mencabut/take out saham ini dari list saham pilihan saya.
Source:
Moerdo.com
Komentar
Posting Komentar