KONTAN.CO.ID - JAKARTA. Pada perdagangan Selasa (14/8), harga saham PT MD Pictures Tbk (FILM) melonjak 23,03% ke Rp 934 per saham. Sebelumnya, Senin (13/8), Bursa Efek Indonesia (BEI) telah memasukan saham FILM ke daftar Unusual Market Activity (UMA).
Nah, Rabu (15/8), BEI akhirnya menghentikan sementara perdagangan saham FILM. Analis Artha Sekuritas Indonesia Frederik Rasali mengatakan, emiten FILM yang bergerak di bidang perfilman sebagai production house dengan produk berupa pembuatan konten film dan melaksanakan kegiatan sales dan marketing memiliki profit yang cukup bagus.
"Bisnis perfilman MD Pictures memiliki profit margin yang cukup tinggi. Gross profit margin berada di level 89.73%, sedangkan net profit margin di level 73.94%," ungkapnya, Rabu (15/8).
Fredrik juga bilang, FILM memiliki rasio utang yang cukup rendah yaitu dengan DER 0.06x. Namun, saat ini PER berada di level 155.53 kali, cukup tinggi sehingga sudah terlalu mahal.
"Selain itu, harganya yang naik drastis sejak IPO pekan lalu berpotensi untuk jeblos. Apalagi sekarang sudah kena suspensi, maka dengan kondisi demikian investor tidak bisa melakukan apa-apa," kata Fredrik.
Namun, ia menambahkan, kalau memang investor sudah untung dari pembelian saham FILM, dianjurkan untuk lakukan profit taking mengingat kondisi pasar juga sedang downtrend.
Komentar
Posting Komentar