Produsen Semen PT Holcim Indonesia Tbk. melakukan penetrasi pasar dengan meluncurkan produk baru mereka Holcim Mortar sebagai wujud komitmen kebutuhan konsumen khususnya efisiensi waktu pekerjaan dan hasil akhir yang sempurna.
Head of Customer Marketing Holcim Indonesia Johanna Daunan, Kamis mengatakan, pihaknya terus melakukan inovasi dan solusi untuk menghasilkan produk-produk terbaik yang memberikan nilai tambah serta menjawab tantangan dunia konstruksi.
"Kami terus berupaya memberikan kemudahan kepada konsumen dalam mendapatkan produk serta memastikan ketersediaan barang di jatim," katanya di sela kegiatan "Ngobrol Pintar Bareng Holcim" bersama para kontraktor dan pengembang di salah satu hotel di Surabaya.
Ia mengemukakan, sampai dengan bulan ini pihaknya sudah memproduksi produk Mortar sebanyak 500 ton untuk wilayah Surabaya dan nantinya akan terus dikembangkan untuk wilayah Jawa Timur yang lainnya seperti Malang dan juga Kabupaten Jember.
"Hari ini kami mengundang kontraktor supaya mereka paham akan produk kami ini, karena produk ini lebih praktis dan lebih efisien dalam membangun rumah atau juga pembangunan gedung," katanya.
Ia mengemukakan, ada tiga jenis Holcim Mortar seperti Holcim Pasangan, Holcim Plesteran, dan Holcim Acian yang kesemuanya ini cocok digunakan untuk penggunaan batu bata ringan.
"Selain lebih tipis, di dalam setiap satu saknya sudah dicampur dengan pasir, sehingga lebih efisien dan pengerjaan yang dilakukan juga lebih cepat dan mudah," katanya. (end)
http://www.iqplus.info/news/stock_news/smcb-holcim-penetrasi-pasar-mortar-di-jatim,93073203.html
Komentar
Posting Komentar