IQPlus, (26/07) - PT Nippon Indosari Tbk (ROTI) alami penurunan laba periode berjalan yang didistribusikan ke pemilik entitas induk hingga Juni 2018 sebesar 19,8 persen menjadi Rp39,97 miliar dari laba Rp49,84 miliar di periode sama tahun sebelumnya.
Sedangkan laba usaha turun tajam menjadi Rp37,90 miliar dari laba usaha tahun sebelumnya yang Rp96,91 miliar salah satunya disebabkan naiknya beban usaha menjadi Rp666,03 miliar dari Rp533,79 miliar.
Laba sebelum pajak turun menjadi Rp31,18 miliar dari laba sebelum pajak Rp62,14 miliar. Total aset perseroan hingga 30 Juni 2018 mencapai Rp4,18 triliun turun dari total aset Rp4,55 triliun hingga 31 Desember 2017. (end)
Komentar
Posting Komentar