MEDCO ENERGI ALAMI PENURUNAN LABA JADI US$22,2 JUTA HINGGA MARET.
IQPlus, (04/05) - PT Medco Energi International Tbk (MEDC) mencatat laba tahun berjalan yang dapat didistribusikan kepada pemilik entitas induk sebesar US$22,20 juta hingga 31 Maret 2018 turun dibandingkan laba US$45,33 juta di periode sama tahun sebelumnya.
Laporan keuangan perseroan Jumat menyebutkan, penjualan dan pendapatan usaha lainnya naik menjadi US$288,91 juta dari pendapatan usaha tahun sebelumnya yang US$212,66 juta dan beban pokok naik jadi US$137,36 juta dari beban pokok US$107,23 juta tahun sebelumnya.
Laba kotor naik menjadi US$151,55 juta dari laba kotor tahun sebelumnya yang US$105,43 juta. Laba sebelum pajak turun menjadi US$67,43 juta dari laba sebelum pajak tahun sebelumnya yang US$74,89 juta salah satunya karena kenaikan beban pendanaan menjadi US$47,88 juta dari US$29,38 juta.
Total aset perseroan mencapai US$5,13 miliar hingga 31 Maret 2018 turun dari total aset US$5,16 miliar hingga 31 Desember 2017. (end)
http://www.iqplus.info/news/stock_news/medc-medco-energi-alami-penurunan-laba-jadi-us-22-2-juta-hingga-maret,23092848.html
Komentar
Posting Komentar