PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI) akan melakukan Penawaran Umum Obligasi Subordinasi III Tahun 2018 dengan pokok obligasi yang ditawarkan sebanyak-banyaknya Rp500 miliar.
Menurut prospektus perseroan Jumat, obligasi ini berjangka waktu 5 tahun atau hingga 26 Juni 2023 dimana suku bunga akan ditetapkan kemudian.
Pefindo memberikan peringkat idAA untuk obligasi ini, dimana penjamin pelaksana emisi PT Bahana Sekuritas, Danareksa Sekuritas dan Indo Premier Sekuritas dengan wali amanat Bank BNI.
Dana hasil penawaran umum setelah dikurangi biaya-baiya emisi akan digunakan untuk memperkuat modal pelengkap (tier 2). (end)
http://www.iqplus.info/news/stock_news/bbri-bank-bri-tawarkan-obligasi-subordinasi-rp500-miliar,30081336.html
Komentar
Posting Komentar