Pada perdagangan hari ini, pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan ( IHSG ) berpeluang rebound, setelah sepanjang pekan ini bermain di teritori negatif, dan kemarin berakhir di level 6.079.
"Peluang IHSG untuk mengalami technical rebound terbuka cukup lebar, melihat kuatnya fundamental perekonomian domestik," kata analis PT Indosurya Bersinar Sekuritas, William Suryawijaya, di Jakarta, Kamis (26/4).
Dia mengatakan, kekuatan ekonomi Indonesia tercermin dari data-data yang terlansir hingga akhir kuartal pertama 2018, sehingga masih cukup mampu mempertahankan IHSG yang sedang menguji level support.
Menurut William, saat ini pergerakan IHSG dibayangi gejolak pasar global dan sentimen negatif dari tren depresiasi rupiah terhadap dolar AS. "Fondasi kekuatan IHSG masih cukup baik, sehingga mampu bertahan dari guncangan," ucapnya.
Lebih lanjut dia menyebutkan, saat ini IHSG memiliki support terdekat yang akan berupaya dipertahankan pada level 6.002, sedangkan target resisten terdekat yang berusaha ditembus ada di posisi 6.265. "Hari ini IHSG berpotensi menguat," tutur William.
Adanya peluang technical rebound pada laju IHSG hari ini, William menyodorkan sembilan saham yang bisa dicermati pelaku pasar, yakni:
1. PT Mayora Indah Tbk (MYOR)
2. PT Kalbe Farma Tbk (KLBF)
3. PT Wijaya Karya Tbk (WIKA)
4. PT Telkom Indonesia Tbk (TLKM)
5. PT Jasa Marga Tbk (JSMR)
6. PT Total Bangun Persada Tbk (TOTL)
7. PT HM Sampoerna Tbk (HMSP)
8. PT Bank Negara Indonesia Tbk (BBNI)
9. PT Sri Rejeki Isman Tbk (SRIL). (Budi/ef)
Indopremier
Komentar
Posting Komentar