Analisa Pasar Global
Mirae Asset Sekuritas Indonesia Global Market(April 5, 2018)
Investment Information Team
(firman.hidayat@miraeasset.co.id)
US
Pasar saham berakhir naik 1% lebih tinggi
Pasar saham A.S ditutup naik pada hari Rabu, di tengah kekhawatiran investor perihal perang dagang A.S vs China.
Indeks utama S & P 500 dibuka melemah, dan akhirnya ditutup menguat pada sore hari, di dorong oleh penguatan saham sepanjang perdagangan.
Investor masih bingung, sebenarnya masalah perang dagang ini berdampak seperti apa kepada pendapatan dan pertumbuhan ekonomi , dan seberapa besar dampak tersebut diatas hitungan angka-angka.
Dow Jones Industrial Average DJIA, + 0,96% naik 231 poin, atau 1%, menjadi 24.264
Kekhawatiran perang dagang terus berlanjut, diperparah oleh tanggapan China terhadap pengumuman tarif,Kementrian Perdagangan Tiongkok mengatakan mereka berencana memberlakukan tarif hingga 25% pada 106 produk Amerika, termasuk kacang kedelai dan pesawat terbang, yang mempengaruhi produk-produk A.S senilai $ 50 miliar.
Europe
Pasar saham Eropa ditutup lebih rendah karena China menarik ‘senjata besar’ untuk melawan kebijakan tarif A.S
Pasar saham Eropa ditutup turun pada hari Rabu, setelah China membalas terhadap tarif AS atas produknya. Beijing mengeluarkan daftar 106 barang AS yang akan dikenakan pungutan oleh ekonomi terbesar kedua di dunia tersebut.
Sementara itu, harga barang konsumsi zona eropa meningkat pada bulan Maret untuk pertama kalinya dalam empat bulan terakhir, yang seharusnya akan memperkuat keyakinan Bank Sentral Eropa bahwa ia berada di jalur yang benar untuk memenuhi target inflasi ke depan.
Indeks Stoxx Europe 600 SXXP, -0,47% ditutup merosot 0,5% hingga berakhir pada 367,33.
Langkah China muncul setelah pemerintah Trump pada Selasa telah merinci $ 50 miliar produk China yang rencananya akan dikenakan tarif 25% kecuali Beijing membuat konsesi perdagangan dan investasi besar.
Komentar
Posting Komentar