Berita Saham ELSA
PT Elnusa Tbk (ELSA) mendapat fasilitas kredit sindikasi jangka panjang dari kreditur sindikasi sebesar US$80 juta atau setara dengan Rp1,1 triliun.
Penandatangan fasilitas kredit sindikasi antara Elnusa dan kreditur sindikasi yang beranggotakan Sumitomo Mitsui Banking Corporation Singapore Branch/Bank Sumitomo Mitsui Indonesia, Bank of tokyo-Mitsubishi UFJ (MUFG), Bank ICBC Indonesia (ICBC) dan Bank UOB Indonesia (UOB) yang bertindak selaku Mandated Lead Arranger dan Bookrunner telah dilakukan pada Rabu (22/2) lalu di Graha Elnusa-Jakarta.
Direktur Keuangan Elnusa, Budi Rahardjo dalam keterangan persnya, Jumat mengatakan penandatangan ini merupakan bentuk sinergi yang saling menguntungkan antar masing-masing perusahaan.
"Sinergi ini diharapkan dapat lebih membangun industri migas dan perbankan, dan secara umum membangun kapasitas nasional di Indonesia," ujarnya.
Fasilitas kredit senilai US$ 80 juta ini terbagi dalam Tranche A dan B yang akan digunakan oleh Elnusa sebagai general purpose financing dan membiayai proyek prospektif perseroan dan juga anak usaha dalam dua tahun. (end)
source:
IQPLUS
Komentar
Posting Komentar