Analisa Saham WIKA, SRIL, BCIP, DGIK dan ASRI [QuickReview]
===Pacific Trader Stocks Review===
1. WIKA: terjadi gap up lalu harga kembali turun ke area support. stokastik mengalami golden cross di area over sold. bila harga berhasil menembus 1970 maka potensi ke area 2000 - 2070. bila harga kembali turun menembus 1850 maka potensi ke area 1830 - 1810.
2. SRIL: volume penjualan terus meningkat dengan harga menembus support 344. potensi ke area 332 - 328. bila harga memantul menembus 348 maka potensi ke area 352 - 358.
3. BCIP: terjadi gapup dengan keadaan side way. bila harga menembus 139 maka potensi turun ke area 134 - 130. namun bila harga cenderung rebound menembus 148 maka potensi naik ke area 153 - 160.
4. DGIK: harga memantul pada MA9, jika harga menembus 75 maka peluang naik ke area 79 - 82. namun apabila harga turun ke area 69 maka potensi turun ke area 67 - 66.
5. ASRI: harga memantul midle bollinger band. jika harga naik menembus 390 maka potensi ke area 396. apabila harga turun menembus 378 maka peluang ke area 374 - 370.
Komentar
Posting Komentar