Analisa Saham WIKA
WIKA sedang mengalami technical correction dengan bergerak mundur (throw back) kembali ke area support 1925.
Apabila dapat bertahan di support tersebut dan kembali bergerak menguat melewati 2190, maka saham ini akan melanjutkan uptrendnya menuju target dikisaran 2400-2420.
Indikator teknikal Stochastic masih bergerak turun, sedangkan MACD telah death cross, mengindikasikan bahwa saham ini sedang berkonsolidasi cenderung bergerak negatif dalam jangka pendek.
Rekomendasi: Hold. Waspadai apabila breakdown level 1925, karena berpeluang melemah menuju gap bawah di 1835-1840.
by Step Trader
Komentar
Posting Komentar