JAKARTA. PT Astra Agro Lestari Tbk (AALI) mencatatkan kenaikan produksi CPO sebesar 13,7% ke angka 762.000 ton. Di periode yang sama tahun sebelumnya, produksi AALI berada di angka 670.000 ton. Kenaikan ini juga diiringi dengan kenaikan produksi Tandan Buah Segar (TBS) yang naik 23,1% menjadi 2,5 juta ton di pertengahan tahun 2017. Di tahun sebelumnya produksi tandan buah segar AALI berjumlah 2 juta ton pada periode yang sama tahun lalu. "Jadi laba bersihnya sendiri meningkat dibandingkan dengan tahun lalu," kata Santosa, Presiden Direktur AALI, Selasa (8/8). Di semester pertama 2017 AALI mencatatkan pendapatan bersih sebesar Rp 8,55 triliun atau naik 34,7% jika dibandingkan dengan pendapatan AALI di tahun sebanyak Rp 6,35 triliun. Sementara itu, laba bersih perusahaan juga mencatatkan kenaikan sebesar 31,7% ke angka Rp 1,04 triliun. Sementara itu, total area tertanam perkebunan kelapa sawit AALI hingga Juni 2017 berjumlah 297 ribu hektar yang terdiri dari kebun inti sebesar
Website Saham Online Indonesia