Analisa Saham WSKT
Saham WSKT telah berhasil menembus keatas down trend resistennya.
Namun kenaikan WSKT masih tertahan di resisten 2250. Saat ini WSKT mengalami pull back dan berpotensi untuk berkonsolidasi sejenak sebelum melanjutkan rally kenaikannya.
Apabila WSKT mampu bertahan diatas garis down trend resisten yang telah di lewati dan menguat menembus keatas resisten 2250 lagi, maka saham ini berpeluang menuju target di 2500, dengan minor target di 2350.
Indikator teknikal MACD yang bergerak naik dan mencoba untuk cross up keatas centreline mengindikasikan bahwa saham ini sedang bergerak positif.
Rekomendasi:
Buy on weakness dikisaran 2150-2180. Strong buy jika break out dan bertahan diatas 2250 dengan volume besar.
Stoploss apabila kembali turun dan gagal bertahan di 2070.
by StepTrader
Komentar
Posting Komentar