Analisa Saham WSBP
WSBP masih berkonsolidasi dalam jangka pendek dikisaran level 392 hingga 424.
Setelah gagal menembus keatas down trend resistance jangka panjangnya di level 426, WSBP kembali bergerak turun menguji area support konsolidasinya di level 392.
Apabila WSBP gagal bertahan di area support tersebut, terbuka peluang bagi saham ini untuk turun menuju kisaran 358-364, dengan minor target di 376.
Indikator teknikal MACD yang cenderung bergerak turun mendekati area centreline, mengindikasikan bahwa saham ini cenderung untuk bergerak negatif/melemah dalam jangka pendek.
Rekomendasi: Hold. Trading Sell jika gagal bertahan di 392. Buyback di area target pelemahannya.
by StepTrader
Komentar
Posting Komentar