Ada dua saham yang menarik untuk kita lihat hari ini, yaitu GJTL dan AKRA.
Kedua saham ini menarik karena ada kesempatan kita untuk beli jika kondisi tertentu terpenuhi.
Keterangan:
Ini bukan ajakan untuk beli apalagi pompom yah. Ini adalah murni hasil screening team analyst TemanTrader.
GJTL
Untuk saham GJTL, menarik kita ikuti ketika harga breakout level 710 dengan volume dan akumulasi tinggi. Jika harga bergerak diatas level ini maka ada kemungkinan harga akan bergerak menuju level resistance berikutnya di level 765. Take profit level berada di level 765 ini. Kemudian untuk level proteksi ada di level 710 juga (jika harga ditutup dibawah 710) atau harga ditutup dibawah EMA5.
AKRA
Untuk saham AKRA, menarik juga kita ikuti karena tebentuk pattern yang mirip dengan cup and handle namun belum terkonfirmasi. Jika harga breakout dari 7280, maka pattern tersebut terkonfirmasi.
Level proteksi bisa di EMA5 atau level necklinenya yakni 7280, dan targetnya adalah level 7840 sebagai target pertama dan 8100 sebagai target kedua.
Itulah kedua saham yang masuk watchlist untuk hari ini. Semoga membantu teman-teman dalam memilih sahamnya.
Sekali lagi ini bukan ajakan untuk membeli, ini hanya hasil analisa dari team analyst TemanTrader.
by TemanTrader
Komentar
Posting Komentar