Keberhasilan SRIL menerombol keatas resisten konsolidasi di level 378, dengan disertai volume transaksi meningkat tajam, telah mengkonfirmasi trend bullish saham ini. Indikator teknikal MACD telah golden cross dan masih bertahan diatas centreline serta mulai bergerak naik lagi, mengindikasikan bahwa saham ini berpotensi kembali rally menguat.
Target terdekat di 392, apabila dapat dilewati maka SRIL akan menuju target selanjutnya dikisaran 412-418 .
Dan jika nantinya trend kenaikan saham ini masih berlanjut, maka SRIL akan menuju target berikutnya dikisaran level 450-460.
Rekomendasi: Hold & let your profit run. Trailing stop jika gagal bertahan di 350.
Komentar
Posting Komentar