PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) mendukung pembangunan kawasan Ekoriparian Ciliwing yang diresmikan Kementerian KLH yang memiliki fasilitas jogging track.
Direktur Operasi Antam, Hari Widjajanto mengatakan, Antam senantiasa mendukung dan berperan aktif dalam mewujudkan inovasi di bidang lingkungan. Perseroan berharap dermaga, perahu bermotor serta fasilitas jogging track yang menjadi partisipasi ANTAM dalam kerjasama multipihak di Kawasan Ekoriparian Ciliwung dapat memberikan nilai tambah bagi upaya menjaga kelestarian lingkungan khususnya di sungai Ciliwung.
Dermaga serta jogging track yang peletakan batu pertamanya dilakukan oleh Menteri Lingkungan Hidup dan Kehutanan, Dr. Ir. Siti Nurbaya Bakar, M.S.c. pada 15 April 2017 lalu, kini mulai dimanfaatkan oleh Komunitas Ekoriparian Ciliwung sebagai bagian dari upaya penguatan kelembagaan.
Program pengembangan Kawasan Ekoriparian adalah salah satu wujud perhatian Perseroan atas aspek lingkungan di luar daerah operasional. Sedangkan pengelolaan aspek lingkungan lainnya di sekitar daerah operasional seperti energi, air, emisi, e8uen, limbah, reklamasi dan keanekaragaman hayati juga terus menerus diimplementasikan. (end)
IQPLUS
Komentar
Posting Komentar